
Acara rapat evaluasi pengawasan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024 bersama stakeholder, bertempat di Ballroom Aquarius Boutique Hotel, Kamis (30/1/2025). Foto Ist
Palangka Raya – Pj Wali Kota Palangka Raya melalui Pj Sekda Kota Palangka Raya, Arbert Tombak menghadiri rapat evaluasi pengawasan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024 bersama stakeholder, bertempat di Ballroom Aquarius Boutique Hotel, Kamis (30/1/2025).
Dalam sambutannya Pj Sekda atas nama Pemerintah Kota Palangka Raya menyampaikan apresasi dan penghargaan setinggi-tingginya, kepada seluruh stakeholder dalam menyukseskan Pilkada di Kota Palangka Raya.
Ia menekankan pentingnya evaluasi dari semua hasil pemilu yang telah dilaksanakan sebagai langkah untuk memperbaiki kinerja, dan menghasilkan sejumlah rekomendasi strategis untuk memperbaiki proses pengawasan Pilkada di masa depan.
“Tak kalah penting penguatan koordinasi antar-lembaga, dan memperkuat peran pengawas di semua tingkatan,” ucapnya.
Disisi lain lanjut Arbert, tujuan evaluasi ini juga menjadi momentum penting untuk terus menjaga komunikasi dan kerjasama di antara seluruh stakeholder terkait, dalam hal pengawasan pelaksanaan Pilkada.
Tidak lupa Pj Sekda mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menjaga persatuan kesatuan sehingga stabilitas dan kondusifitas dapat terus tercapai sesuai harapan seluruh masyarakat.
“Pilkada sudah selesai, maka semua elemen masyarakat kembali bersatu untuk bersama-sama membangun Kota Palangka Raya agar lebih maju dan sejahtera,” pungkas Arbert. (Ark/*)