
Wakil Ketua I DPRD Provinsi Kalimantan Tengah, Riska Agustin
PALANGKA RAYA – Wakil Ketua I DPRD Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Riska Agustin menekankan, pentingnya pendidikan tinggi bagi generasi muda yang ada di provinsi setempat, guna mendukung program pembangunan.
Menurutnya, generasi muda merupakan aset pembangunan yang sangat berharga. Dengan pendidikan tinggi, mereka akan memiliki bekal pengetahuan dan keterampilan yang memadai.
“Terlebih untuk menghadapi tantangan zaman, maka dari itu generasi muda harus mampu berkontribusi secara optimal bagi pembangunan. Khususnya bagi kemajuan Provinsi Kalteng,” ungkapnya, kemarin.
Harus disadari lanjut Riska,
pendidikan tinggi bukan hanya sekadar gelar, tetapi juga investasi masa depan bagi diri sendiri dan daerah.
Disisi lain legislator dari Partai Golkar ini menggaris bawahi, bahwa pendidikan tinggi selain untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), maka SDM yang berkualitas akan mampu mendorong inovasi, kreativitas, dan daya saing daerah dalam berbagai sektor. Seperti ekonomi, teknologi, dan sosial budaya.
Oleh karena itu Riska mengajak generasi muda yang ada di Kalteng untuk memanfaatkan kesempatan yang ada dengan mengejar pendidikan tinggi yang ingin digapai.
“Jangan pernah menyerah pada mimpi kalian. Dengan pendidikan tinggi, kalian dapat meraih masa depan yang lebih cerah dan berkontribusi besar bagi pembangunan daerah,” pesannya.
Lebih dari itu Riska menekankan pentingnya peran orang tua dan keluarga dalam mendukung pendidikan anak-anak mereka. Dukungan keluarga sangat krusial dalam memotivasi generasi muda untuk terus belajar dan mencapai cita-cita mereka.
“Mari kita bersama-sama membangun Kalteng yang lebih maju dan sejahtera melalui pendidikan,” pungkasnya. (Ark/*)